Resep Kue Putu Ayu Ajiiibb

Di tengah populernya berbagai kudapan modern, eksistensi kue tradisonal mulai tergeser. Salah satunya yaitu kue putu ayu. Ya, jajanan pasar ini sekarang mulai jarang dijumpai, bahkan di pasar-pasar tradisional sekalipun. So, buat penggemar kue yang khas dengan warna hijaunya ini, nggak ada salahnya kita berkreasi sendiri di dapur.



Bahan-bahan

  • 250 gram tepung terigu
  • 3 butir telur
  • 250 gram gula pasir 
  • 1/2 gelas air pandan 
  • 1/2 butir kelapa yang agak muda
  • Garam secukupnya

Cara membuat kue putu ayu

  1. Kocok telur dan gula pasir sampai putih 
  2. Masukkan tepung terigu, aduk-aduk hingga tercampur rata
  3. Tuangkan air pandan sambil diaduk 
  4. Sisihkan kelapa parut kemudian tambahkan sedikit garam
  5. Ambil cetakan untuk putu ayu, olesi permukaannya dengan minyak goreng, kemudian tuangkan parutan kelapa sedikit dan tekan-tekan supaya bagian atasnya padat 
  6. Tuang dengan adonan warna hijau, lakukan untuk seluruh adonan
  7. Kukus sekitar 30 menit 
  8. Keluarkan dari cetakan ketika sudah dingin