Cara membuat kue lapis enak - Sekarang ini banyak sekali variasi dari kue tersebut, namun dalam artikel ini kita akan membahas mengenai kue lapis yang sederhana yaitu kue lapis tepung beras. Makanan khas nusantara ini biasa dijajakan sebagai jajanan pasar, namun Anda perlu hati-hati dalam membelinya karena kue lapis adalah makanan yang termasuk gampang basi karena menggunakan santan. Jika Anda ingin membuatnya di rumah, mudah saja karena bahan-bahannya juga simpel. Yang tidak simpel adalah ketika membuat lapisan-lapisannya namun masih tergolong mudah untuk dilakukan. Saat ini variasi warnanya juga bermacam-macam, sehingga ada yang menyebutnya kue lapis pelangi. Dalam resep kali ini, silakan Anda berkreasi untuk warnanya, sesuaikan dengan selera.
Bahan-bahan kue lapis
- 400 gram tepung beras (pilih yang kualitasnya bagus supaya hasilnya juga bagus dan enak)
- 100 gram tepung sagu
- 200 gram gula pasir
- 1,5 liter santan
- 4 lembar daun pandan
- 3 lembar daun jeruk
- 1/2 sendok teh garam
- pewarna makanan (Anda bisa mengkreasikan berapa jumlah warna yang diinginkan)
Cara membuat
- Panaskan santan yang telah dimasukkan daun pandan dan daun jeruk, aduk sampai mendidih. Matikan api.
- Di wadah yang terpisah, campurkan tepung beras, tepung sagu, gula pasir, dan garam
- Setelah tercampur rata, tuangkan santan perlahan-lahan sambil diaduk-aduk ke dalam adonan tepung hingga santan habis, atau hingga adonan sedikit encer namun tidak menggumpal
- Bagi adonan menjadi beberapa bagian (sesuai dengan jumlah warna yang diinginkan) kemudian masing-masing diberi pewarna secukupnya. Biarkan satu bagian tidak diberi warna agar warnanya tetap alami
- Tuangkan salah satu adonan ke dalam loyang yang telah diolesi minyak, ketebalannya tipis saja sekitar 20 mm
- Kukus adonana tersebut hingga sedikit keras, sekitar 5-7 menit
- Tuangkan adonan yang lain (beda warna) ke dalam loyang dan kukus, ulangi langkah tersebut hingga adonan warna habis. Ingat untuk selalu mengingat urutan warna agar hasilnya bagus.
- Kukus sampai matang, sekitar 30 menit
- Angkat dan iris sesuai selera. Kue lapis siap dihidangkan
Itu lah tadi langkah-langkah atau cara membuat kue lapis enak. Semoga resep tersebut bermanfaat. Terima kasih.