Cara membuat opor ayam sebenarnya cukup sederhana, daging ayam direbus yang kemduian dicampur dengan santan dan bumbu-bumbu rempah asli Indonesia yang membuatnya mempunyai cita rasa yang tinggi. Seperti diketahui bahwa rempah-rempah Indonesia itu memang kaya, itu juga sebabnya dulu Belanda sampai jauh-jauh menjajah Indonesia ya karena memang ingin menguasai rempah-rempahnya. Berikut ini adalah resep opor ayam istimewa untuk hidangan yang istimewa pula.
Bahan-bahan
- 1 ekor ayam kampung, potong menjadi 10 bagian atau sesuai selera
- 1 sdm air jeruk nipis
- 1 sdt garam
- 1 liter santan (750 ml santan cair, 250 santan kental)
- 1 batang serai, memarkan
- 3 lembar daun jeruk
- 1 lembar daun salam
- Bawang goreng untuk taburan
- Minyak goreng untuk menumis
Bahan bumbu halus
- 7 buah bawang merah
- 4 buah bawang putih
- 2 cm kunyit
- 4 buah kemiri, sangrai
- 1/2 sdt merica bubuk
- 1/2 sdt jintan bubuk
- 1 sdt ketumbar bubuk
- 1 sdm lengkuas
- 1 cm jahe
- Gula pasir secukupnya
- Garam secukupnya
Cara membuat opor ayam
- Potongan ayam dilumuri denganair jeruk nipis dan garam. Diamkan selama 15 menit kemudian bilas dengan air bersih lalu tiriskan
- Sembari menunggu selama 15 menit bisa digunakan untuk menghaluskan semua bahan bumbu halus.
- Siapkan wajan dan panaskan sedikit minyak goreng. Tumis bumbu halus kemudian masukkan daun salam, daun jeruk, dan serai. Tumis hingga harum.
- Masukkan ayam sambil dicampur rata hingga ayam menjadi agak kaku, lalu masukkan santan hingga mendidih.
- Icip masakan Anda, jika ada yang kurang bisa ditambahkan.
- Setelah pas, angkat. Taburi dengan bawang goreng. Opor ayam siap dihidangkan.